22
Nov
Salmon dan tuna adalah dua jenis ikan yang sudah dikenal memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Kedua jenis ikan ini memiliki kandungan protein, omega-3 yang tinggi serta nutrisi penting lainnya kadar kandungan kolesterol yang rendah.
Meskipun keduanya sama-sama kaya akan nutrisi, salmon dan tuna tetap memiliki keunikan masing-masing. Kira-kira, di antara kedua jenis ikan ini, mana yang lebih baik untuk kesehatan Anda? Simak informasinya di bawah ya!
Perbandingan Kandungan Salmon dan Tuna
Dilihat dari kandungannya, salmon dan tuna memiliki beberapa perbedaan. Di bawah ini adalah perbandingan kandungan dalam 85 gram salmon dan tuna:
Nutrisi
Ikan Salmon mengandung 17 gram protein, 177 kalori, dan 11 gram lemak. Sedangkan ikan tuna mengandung 21 gram protein, 93 kalori, dan 1,1 gram lemak.
Vitamin
Salmon mengandung 113% vitamin B12, 47% vitamin D, 46% Vitamin B3 (niacin), dan 29% vitamin B6 harian. Sedangkan tuna memiliki 75% vitamin B12. 7% vitamin D, 98% Vitamin B3 (niacin), dan 13% vitamin B6 harian.
Kolestrol
Salmon mengandung total 46,75 milligram kolesterol, sedangkan tuna mengandung 37,4 milligram kolesterol.
Omega-3
Salmon mengandung total 1,46 gram omega-3, sedangkan tuna mengandung 0,5 gram omega-3.
Mineral
Salmon mengandung 37% selenium harian, sedangkan tuna memiliki 140% selenium harian.
Perbedaan Manfaat Salmon dan Tuna
Kandungan nutrisi dan vitamin yang berbeda membuat ikan salmon dan tuna memiliki manfaatnya masing-masing bagi kesehatan tubuh.
Salmon
Omega-3 pada salmon membuat makanan ini baik untuk mengurangi resiko penyakit jantung serta sehat bagi mata dan dapat mengurangi masalah sakit sendi. Sedangkan vitamin D yang tinggi dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan kesehatan tulang. Selain itu, ikan salmon kandungan vitamin B6 dan B12 dalam ikan salmon dikatakan cukup untuk menggantikan asupan energi dari makanan lain yang Anda konsumsi.
Tuna
Ikan tuna kaya akan mineral selenium yang memiliki peran sebagai antioksidan sehingga dapat memperkecil resiko kerusakan sel tubuh dan penyakit kanker karena radikal bebas. Kandungan niacin yang tinggi dapat menurunkan kolesterol sehingga ikan tuna adalah makanan yang cocok dikonsumsi orang dengan kolesterol tinggi.
Salmon atau Tuna Yang Lebih Sehat?
Menurut juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics, Karen Ansel, R.D., salmon dan tuna adalah dua jenis ikan dengan kandungan nutrisi terbaik. Oleh karena itu, Ansel merekomendasikan salmon dan tuna sabagai menu makan harian Anda. Sekalipun terdapat berbagai perbedaan dalam kadar nutrisinya, kedua ikan ini tetap dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.
Untuk mendapatkan salmon dan tuna berkualitas dengan mudah, Anda dapat mengunjungi Puri Pangan Utama dan memilih jenis serta potongan yang diinginkan.