08
May
Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, istilah ‘kefir’ masih terdengar asing. Makanan yang berasal dari Eropa Timur ini memiliki khasiat yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Kefir merupakan sumber nutrisi dan probiotik yang bermanfaat untuk kesehatan pencernaan dan usus kita.
Kefir merupakan minuman fermentasi yang mengandung mikroorganisme hidup seperti bakteri baik dan ragi, yang juga terdapat dalam yogurt. Bedanya, kefir mengandung beberapa kultur mikroorganisme yang tidak ditemukan di dalam yoghurt. Minuman yang terbuat dari susu sapi atau kambing ini juga mempunyai tekstur yang lebih halus sehingga dapat mudah dicerna.
Lalu apa saja manfaat kefir untuk kesehatan? Simaklah penjelasan kami dibawah ini.
Probiotik yang lebih kuat dibanding yogurt
Mikroorganisame probiotik merupakan jenis hayati yang dapat menunjang kesehatan sistem pencernaan, dan juga menjaga berat badan dengan cara meregulasi nafsu makan dan metabolisme badan kita. Makanan yang selama ini dikenal masyarakat Indonesia yang mengandung probiotik adalah yogurt. Namun kefir tak terlupakan juga mengandung probiotik hidup yang bahkan lebih beragam daripada yogurt.
Mengandung Antibakteri
Melanjutkan manfaat dari poin yang sebelumnya tentang probiotik, kefir mengandung bakteri tertentu yang dapat melindungi Anda dari infeksi oleh bakteri ganas. Bakteri yang terkandung dalam kefir yaitu Lactobacillus kefiri dapat menghambat perkembangan bakteri yang berbahaya, seperti Salmonella dan Escherichia Coli. Sifat antibakteri ini merupakan salah satu keunggulan kefir dibanding yogurt.
Menguatkan Tulang
Selain mengandung sifat antibakteri, kefir sebagai produk turunan susu, juga merupakan sumber utama kalsium dan vitamin K2. Keduanya dapat memperkuat tulang Anda, dan mencegah terjadinya penyakit osteoporosis. Penelitian juga telah menunjukan bahwa kefir dapat meningkatkan daya serap kalsium oleh sel-sel tulang ditubuh kita.
Mencegah Kanker
Tahukah Anda kalau kefir dapat membantu mencegah pertumbuhan sel-sel kanker? Probiotik yang terkandung dalam kefir juga dapat menghambat pertumbuhan sel-sel ganas yang dapat menyebabkan tumor. Pasalnya, kefir dapat memperkuat sistem pertahanan tubuh kita sehingga dapat mengurangi resiko adanya sel karsinogenik yang menyebabkan kanker.
Bagaimana menurut Anda tentang manfaat kefir yang kami bagikan dalam artikel ini? Untuk mendapatkan manfaatnya yang lebih maksimal, Anda dapat menggantikan susu atau yoghurt dengan kefir, atau menggunakannya sebagai topping buat hidangan lain seperti salad buah.